Jumat, 01 Mei 2009

KUNDALINI YOGA

praktek yoga merupakan tradisi yang sangat kuno ,di perkirakan ajaran yoga sudah ada di india sejak 3000 sebelum masehi.yoga bertujuan membawa pelakunya kepersatuan mistik dengan Tuhan .prosedur ini pertamakali di ciptakan oleh patanjali seorang sarjana dan pelaku seni dari india,bukunya yang terkenal bernama yoga sutras bermula di abad kedua dan ketiga sebelum masehi.sistem yoga terdiri dari;intruksi dan latihan mendetail dari pernapasan[pranayama],yoga penguasaan badan[hatha yoga],yoga pembangkitan energi yang tertidur dalam badan [kundalini yoga],yoga suara dan nyanyian [mantra yoga],yoga tindakan kebaktian[bakti yoga],yoga tindakan baik [krama yoga],yoga penenangan pikiran dan meditasi [ghana dan raja yoga].
Kundalini secara harfiah berarti yang melingkar . kundalini mengajarkan bahwa energi tertidur ada di dalam diri setiap orang . kundalini yang terletak di dasar tulang punggung bila terbangkitkan akan bergerak naik keatas merayapi tulang punggung .kundalini membangunkan beberapa pusat kebatinan [ chakra ] di dalam diri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar